Cara Mudah Menangkal Tindakan Bunuh Diri

Cara Mudah Menangkal Tindakan Bunuh Diri

Pernahkan Anda mendengar kabar tindakan bunuh diri yang dilakukan oleh penyanyi terkenal asal luar negeri yang bernama Tommy Page? Hingga saat ini, alasan mengapa seorang Tommy Page melakukan bunuh diri masih belum jelas. Jika Anda memperhatikan akan tindakan bunuh diri yang dilakukan oleh Tommy Page, Anda akan mengetahui bahwa bunuh diri menjadi momok terbesar yang terjadi di industri hiburan. Tommy Page bukan menjadi seniman dunia pertama yang meninggal akibat bunuh diri. Sebelum menemukan kasus Tommy Page, musisi bernama Kurt Cobain lebih dahulu ditemukan meninggal dunia akibat bunuh diri. Yang paling menggemparkan dunia hiburan adalah berita meninggalnya Robin Williams akibat bunuh diri. Dilihat dari banyaknya kasus mengenai bunuh diri, bunuh diri menjadi penyebab kematian yang tinggi.

Di Indonesia sendiri, kematian akibat bunuh diri mencapau 10.000 jiwa/ tahun. Mereka yang ingin melakukan tindakan bunuh diri sangat sulit untuk diprediksi. Meskipun tidak mudah untuk memprediksi tindakan bunuh diri, Anda dapat mengurangi jumlah korban bunuh diri selama peka terhadap keadaan dan lingkungan sekitar. Anda dapat pula melakukan penangkal bunuh diri dengan mudah melalui tindakan di bawah ini:

1. Menebarkan harapan
Menebarkan harapan harus dilakukan dengan cara yang tulus. Anda dapat memberikan arahan bahwa penderotaan hanya bersifat sementara dan akan membaik pada waktunya. Harapan untuk terus hidup tentunya akan dimiliki oleh mereka yang berkeinginan untuk melakukan bunuh diri setelah mendapatkan sebuah harapan dari orang-orang yang menguatkannya.

2. Rajin mendengar
Mengenal lingkungan sekitar dapat membantu Anda untuk menilai ekspresi orang lain. Dengan mendengarkan bagaimana orang lain berbicara, Anda dapat menangkap emosi yang dimiliki oleh orang tersebut. Jika Anda menangkap hal ganjil dan melihat bahwa pembicaraan orang lain berpotensi melukai diri sendiri, simak dengan baik sehingga Anda dapat melihat beberapa kalimat yang tersirat dari pembicaraan orang lain.

3. Peduli terhadap sesama
Bagi orang yang pernah memiliki keinginan melakukan bunuh diri atau mereka yang selamat dari tindakan dari bunuh diri pastinya mengetahui dengan jelas bahwa kepedulian dari keluarga dan kerabat menjadi hal penting yang mereka butuhkan. Menghilangkan sifat menyalahkan bagi korban bunuh diri menjadi cara lain yang dapat Anda lakukan guna mengurangi jumlah tindakan bunuh diri.

Secara garis besar, bunuh diri merupakan tragedi yang akan meninggalkan penderitaan bagi korban bunuh diri yang selamat. Korban bunuh diri yang selamat merasakan dengan jelas akan emosinya yang tidak stabil. Karena itulah, kepedulian terhadap sesama dipercaya mampu membantu korban bunuh diri yang selamat untuk sembuh kembali menjadi manusia normal lainnya. Anda harus menjadi bagian orang-orang yang peduli kepada orang lain sehingga tindakan bunuh diri dapat dihindarkan.